Wednesday, December 2, 2015

Explore Indonesia tempat Wisata Baturaden


INDONESIA memang sangat mempesona dengan segala keindahan dan kekayaan alamnya. Banyak sekali tempat wisata di negeri tercinta kita ini yang bisa di explore keindahan alamnya yang salah satunya adalah tempat wisata BATURADEN yang terletak di Central Java, dan lebih tepatnya di sebelah selatan Gunung Slamet yang merupakan gunung tertinggi di Jawa Tengah dan juga salah satu Gunung Berapi yang masih aktif, lokasinya sangat sejuk dengan pemandangan alam yang indah dan cenderung bertambah dingin ketika malam mulai datang.

Salah satu air terjun (Dok. pribadi)

Keindahan alam Baturaden (Dok Pribadi)

Monday, November 30, 2015

Sambal Terasi yang ga gampang basi


Eeehhhmm paling enak kalau udah ketemu weekend deh bisa full di rumah and main bareng anak sekaligus masak memasak sekaligus nginem juga alias beberes rumah, alhamdulillah dapat kerja yang sabtu minggu libur.
Pagi-pagi bangun bebenah di dapur sakalian bikinin kopi buat suami tercintah yang memang sabtu masuk setengah hari, abis itu belanja sayur deh ke tukang sayur deket rumah.

Wednesday, November 18, 2015

Manfaat Kembang Turi atau Sesbania Grandiflora (nama latinnya)

Kembang Turi atau Sesbania Grandiflora (nama latinnya)

Ehhhhmmm waktu sudah menunjukan pukul 17.30 wib, yang artinya jam kerja di kantor sudah selesai dan bisa langsung pulang tanggo (teng langsung go)heee,.,

Tapi sekarang sudah mulai musim penghujan dan beberapa hari ini hujan memang cenderung turunnya di sore atau malam hari, tadinya pas liat jam udah mau langsung go aja pulang mumpung  lagi ga banyak kerjaan, pas liat keluar jendela sudah gelap banget dan hujan pula belum lagi suara gluduk,.,hihihihi seeereeeemm,., ya udah akhirnya saya putusin ba’da maghrib aja deh pulangnya biar tenang dijalan dan mudah-mudahan hujannya nanti sudah reda,.,

Sembari mengisi waktu kosong menuju jam sholat maghrib akhirnya kepikiran buat nulis lagi deh blog, inspirasi kali ini masih tentang olahan atau masakan ya deaar,., ;)
Ini adalah salah satu jenis masakan favorit saya kalau lagi pulang kampung, yaitu oseng kembang turi,.,eeeehmm mungkin masih banyak teman-teman yang belum tau ya,., it’s Ok deaar saya kasih gambarnya ya biar yang belum tau jadi kalau kembang atau bunga yang satu ini itu bisa dimakan dan enak loh dan juga banyak banget manfaatnya,.,


Nah kembang turi ini bisa diolah sesuai selera ya karena rasanya juga tetep enak tapi jangan kelamaan waktu masaknya ya karena kalau dimasak itu mirip-mirip kangkung cenderung menyusut atau bahasa jawanya ngimpes dan kalau kelamaan masak jadinya malah lembek dan kurang enak. Selain dioseng kembang turi juga bisa dijadikan campuran sayuran untuk membuat pecel dan bisa buat lalapan juga tapi direbus dulu ya jangan dimakan mentah.

Selain enak untuk dijadikan olahan kembang turi juga banyak banget loh manfaatnya :

Pertama :

Bisa untuk memperlancar ASI buat para busui, yaitu dengan dijadikan lalapan”

Kedua :

Mengobati Sariawan, yaitu dengan menggunakan kulit batang kembang turi yang diremas-remas dalam air kemudian airnya dipakai untuk berkumur atau bisa juga dengan direbus lalu air rebusannya diminum nah kalau yang direbus ini bisa cari referensi lain ya untuk takaran minumnya”

Ketiga :

Mengobati radang atau sakit tenggorokan yaitu menggunakan kembang turi yang diremas-remas kemudian direbus dan air rebusan tersebut dipakai untuk berkumur sampai airnya mengenai tenggorokan, lakukan hal ini 4 kali sehari ya”

Keempat :
Mengobati keputihan, ini biasanya terjadi kepada wanita yaitu adanya pertumbuhan jamur candida yang abnormal di dalam vagina. Ambil segenggam daun turi dicampur dengan kunyit sebesar ibu jari, cuci dulu sampai bersih kemudian giling atau bisa juga ditumbuk sampai halus dan campur dengan ¾ gelas air putih, kemudian peras dan saring. Minum hasil ramuan tersebut dan lakukan setidaknya 2 kali sehari”

Kelima :

Mengobati kuku bengkak, bisa karena kesandung atau kepukul. Ambil secukupnya daun turi kemudian tumbuk sampai halus dan tempelkan ditempat yang bengkak dan sekitar kemudian balut. Ganti tempelan ramuan tersebut 2-3 kali sehari”

Keenam :

Mengatasi demam, sebaiknya ketika ada anggota keluarga kita yang tiba-tiba demam usahakan jangan terlalu panik, tumbuk halus campuran daun turi dan garam kemudian campur dengan air minum hangat dan saring lalu diminum, untuk demam pada anak dikarenakan cacar air ambil secukupnya kulit kayu dari pohon turi kemudian rebus, setelah air rebusan sudah dingin, saring lalu diminum.

Ketujuh :

Mengobati Batuk yaitu dengan menumbuk halus daun kembang turi merah dan dicampur dengan perasan jeruk nipis, lalu saring dan hasil ramuannya diminum. Bisa juga mengobati batuk yang disertai dengan dahak atau batuk berdahak dengan menumbuk akar pohon turi ambil kira-kira satu ruas jari campur dengan ½ gelas air hangan dan 1sdm madu, kemudian peras dan saring ramuan tersebut dan hasilnya diminum”

Kedelapan :

Mengatasi disentri atau lebih sering disebut berak darah, ambil kira-kira satu ruas jari kulit batang kembang turi merah kemudian rebus dengan 2 gelas air hingga tersisa setengahnya, kemudian saring dan diminum”

Kesembilan :

Mengatasi badan pada kaku atau pegal linu, ambil secukupnya akar dari kembang turi merah dan tumbuk hingga halus dengan sedikit campuran air kemudin digosokan ke bagian yang terasa sakit atau pegal”

Kesepuluh :

Untuk mengobati sakit kepala dan juga pilek, ramuannya sama dengan ramuan untuk mengobati demam yaitu tumbuk campuran daun turi dengan air minum hangat dan saring lalu diminum

Nah itulah sekilas manfaat yang bisa kita ambil dari satu pohon saja, manfaatnya banyak kaan??
Semoga bermanfaat ya ;))

Wednesday, November 11, 2015

Cara Memasak Daun Pepaya Agar Tidak Pahit

Assalamu’alaikum wr wb,.,

Hai-hai sobat blogger apa kabar hari ini?

Biasa nih sobat blogger hari ini saya mau berbagi pengalaman baru lagi, heee,.,
Insyaalloh semua tulisan yang saya share ke blog ini berdasarkan pengalaman pribadi ataupun pengalaman seseorang yang saya dengar langsung jadi ga hanya copas tulisan dari blog lain.

Kali ini saya mau share cara memasak daun pepaya agar tidak pahit. Semua orang pasti tahu rasanya daun pepaya kalau dimasak hampir sama lah sama pare rasanya pahit. Tapi walaupun rasanya pahit daun pepaya itu kaya akan serat dan manfaatnya juga banyak banget buat tubuh kita. Awalnya sih karena penasaran setiap main ke rumah bude dan pas masak lauknya lalapan daun pepaya direbus tapi ga ada rasa pahitnya sama sekali malah cenderung enak dan bikin nagih,.,heee (bisa jadi karena tinggal makan ya, xixixi),.,karena ga pernah nanya detile sama bude gimana cara masaknya biar ga pahit, jadi saya juga ga pernah masak daun pepaya di rumah secara pait gitu jadi misua ga suka sama kayak kalau bikin oseng pare malah jadi ga mau makan di rumah deh.

Nah pas kebetulan lagi ada mamah di rumah dan ada daun pepaya ditukang sayur saya beli deh sekalian bereksperimen gimana cara masaknya biar ga pait. Abis ngobrol-ngobrol sama mamah kalau saya pengen masak daun pepaya biar ga pait itu gimana ya,.,.?? jawaban mamah simple katanya masaknya pakai lempung (sejenis tanah liat yang biasa dipakai untuk membuat gerabah atau patung). Berhubung ga ada lempung jadi cari cara lain deh gimana biar hasilnya ga pait, dan taraaaaa setelah selesai di masak dan di oseng saya cobain dan ternyata hasilnya sama sekali ga pait loh malah enak.



Cara masak daun pepaya agar rasanya tidak pahit versi me and my mom :

Pertama :
“Daun pepaya disiangin maksudnya biar kalau ada binatang kecil atau apa gitu bisa dibuang dulu, maklum namanya juga belinya di tukang sayur bukan di supermarket, tapi tangkainya jangan dibuang ya biarkan tetap utuh,.,”

Kedua :
“Daun pepaya yang sudah disiangin ga perlu dicuci dulu tapi langsung direbus dan masukan sedikit garam agar warnanya tetap hijau dan tetap terlihat segar daunnya, rebus setengah matang saja”

Ketiga :
“Setelah direbus setengah matang buang airnya dan ganti yang baru, kemudian rebus lagi hingga matang”

Keempat :
“Setelah matang siap disajikan atau diolah sesuai selera ya,.,mau dioseng pedas enak mau dijadiin lalapan pun mantaplah pokoknya”

Ini cara masak versi saya dan caranyapun simple kan?saya sudah nyobain cara ini dua kali dan hasilnya juga sama ga pait loh, tapi hasilnya lupa mau di photoin. Misua yang tadinya ga doyan biarpun udah saya campur daun singkong juga tetep aja masih complain karena rasa paitnya tetep berasa pait katanya. Tapi pas nyokap masak dengan cara ini hasilnya ga pait dan misua juga sama sekali ga tau kalau itu daun pepaya, katanya ga pait malah enak. Yeeee akhirnya dapet ilmu yang baru dari nyokap. I love you mom, you are my hero and my everything.

Selamat mencoba ya sobat blogger, insyaalloh dijamin dari yang tadinya ga suka dan cenderung ga doyan jadi ketagihan, heee,.,

Semoga bermanfaat ya,.,

Thursday, October 22, 2015

Cara Menyimpan atau download gambar instagram tanpa instasave

Cara Menyimpan atau download gambar instagram tanpa instasave

Pasti banyak dari teman-teman yang pernah kesulitan atau bahkan sama sekali ga tau cara Menyimpan atau download gambar dari instagram, entah untuk sekedar menyimpan sebuah quote atau mungkin mengambil foto barang yang memang untuk kepentinngan jualan (online shop) karena distributornya hanya pakai media instagram.

Saya sendiri juga sebenarnya punya online shop menggunakan media fanspage FB, tapi akhir-akhir ini lagi suka banget sama media sosial instagram atau orang juga familiar menyebut dengan IG. Awalnya sih bukan karena pengen jualan di IG itu tapi iseng aja karena teman saya juga banyak yang punya akun IG, dan kadang malah lebih sering follow IG artis-artis yang saya suka,.,heeee. Nah dari situ saya kadang suka aneh kenapa ya kalau di IG artis-artis kok malah banyakan orang nawarin barang dagangan online shopnya gitu walaupun ada juga coment tentang foto yang diupload sama yang empunya akun, ya whatever lah ya,., karena bukan itu yang mau saya bahas di sini, :D

Lama-lama saya ikutan kepo dan iseng sama online shop di IG tapi yang di endorse artis ya,.,xixixi , biasanya kan kalau yang udah pernah di endorse artis itu online shopnya terbukti terpercaya baik tokonya maupun isi jualannnya. Nah dari situlah saya mulai sering follow online shop di IG dan akhirnya saya ketemu beberapa suplier barang yang oke punya dan fast respon, tapi ternyata media sosial yang dipakai ya cuma IG aja terus. Karena masih baru di dunia IG jadi saya coba cari tau gimana caranya ambil gambarnya eeeet tapi kok beda banget sama di FB (facebook)  yang tinggal pilih gambar yang mau dijual terus download deh. Pas di kantor coba googling deh caranya tapi rata-rata merujuknya pakai aplikasi yang memang khusus buat save gambar dari IG yaitu instasave. Pas coba saya pasang aplikasinya kok agak ribet ya (menurut saya loh)harus log in ulang pakai akun Ignya tapi udah berapa kali nyoba gagal terus entah salah nama penggunanya atau passwordnya gitu.
Belum menyerah sampai di situ, saya coba kotak katik smartphonenya mungkin ada cara lain selain pakai aplikasi instasave itu. Saya coba screenshot dulu gambarnya terus saya coba edit tapi ga bisa juga,.,sampai akhirnya pas lagi liat-liat galeri photo saya ngeh kalau punya aplikasi edit photo yaitu photogrid, dan langsung aja saya cobain dan taraaaaaaa senengnya ternyata bisa loh.

Nah dari situ saya kok jadi kepikiran buat berbagi pengalaman ini sama yang lain, karena saya merasa setelah banyak googling tapi ga ketemu sama cara sesimple ini. Heeee


daaaaan ini dia langkah-langkahnya :

Pertama-tama
“Gambar atau foto atau mungkin quote ambil dulu gambarnya dari instagram atau IG dengan cara screenshot “
                                                                     (Gambar di atas hanya contoh)

Langkah kedua
“Gunakan aplikasi photogrid untuk editnya, pasti teman-teman sudah sangat familiar kan dengan aplikasi ini ;) atau kalau ada yang belum tau tinggal download aja di playstore smarthphonenya ya,.,buka photogrid kemudian pilih gambar yang tadi udah di screenshot dan lanjutkan”


Langkah ketiga
“dibagian paling bawah ada beberapa pilihan dan pilih potong kemudian sesuaikan ukuran gambar yang akan dipotong dan potong”

Taraaaa ini dia hasilnya,.,.,.,mantap kan hasilnya,.,.,
                                               
                                                     Ini BEFORE ya

                                              and AFTER

Dan simpan gambar yang sudah dipotong, baru deh buka toko online shopnya dan pajang deh tuh :D .

Ga perlu susah-susah kaaan dan hasilnya juga oke kok, silahkan dicoba ya,..,
Mudah-mudahan bermanfaat buat teman-teman semua ya,.,.

Note : Tulisan ini juga akhirnya saya coba selesaikan agar bisa berbagi pengalaman pribadi saya dengan teman-teman yang belum tau,., dan ada satu lagi master suhu saya di kantor yang sangat menginspirasi saya buat sering-sering ngisi blognya yang alhamdulillah beliau juga baru pulang dari ibadah Hajinya bersama istri yaitu Pak Haji Imam Dermawan ;) (mudah-mudahan menjadi haji dan hajah yang mabrur ya Pak, salam juga buat Bu Hajah). 




Monday, August 10, 2015

Cocos Nucifera


Sekilas mengenai Pohon kelapa,
Kelapa (Cocos Nucifera) adalah anggota tunggal dalam marga Cocos dari suku aren-arenan atau Arecaceae. Tumbuhan ini dimanfaatkan hampir semua bagiannya oleh manusia sehingga dianggap sebagai tumbuhan sebaguna, terutama bagi masyarakat pesisir. Kelapa juga adalah sebutan untuk buah yang dihasilkan dari tumbuhan ini.
Tumbuhan ini diperkirakan berasal dari pesisir Samudra Hindia di sisi Asia, namun kini telah menyebar luas di seluruh pantai tropika dunia.



Kemudian ada lagi yang disebut tandan yang masih muda yaitu mayang (sebetulnya nama ini umum bagi semua bunga palma) atau manggar dalam bahasa jawa, dipakai orang untuk hiasan dalam upacara perkawinan dengan simbol tertentu. Mayang oleh orang Jawa-Mataram dipakai sebagai bahan pengganti gori dalam pembuatan gudeg dan disebut gudeg manggar. Bunga betina atau buah mudanya disebut bluluk dalam bahasa jawa, dapat dimakan. Cairan manis yang keluar dari tangkai bunga disebut (air) nira atau legen (bahasa jawa), dapat diminum sebagai penyegar atau difermentasi menjadi tuak. Nira ini juga bisa dibuat menjadi gula kelapa.

Demikian sekilas tentang detile dari kelapa, di artikel berikutnya saya akan membahas labih lengkap apa saja yang bisa dimanfaatkan dari pohon ini.


Semoga bermanfaat,., ;)



Friday, July 31, 2015

Cara Membuat Minyak Kelapa atau Minyak Klentik

Akhirnya setelah lama banget ga ngepos di mari, akhirnya malam ini tiba-tiba ada semangat buat buka lepi putih kesangan,.,heee

Cara membuat minyak kelapa (minyak klentik)

Setelah sebelumnya sempat membahas sedikit mengenai manfaat minyak klentik (maksudnya minyak kelapa tapi sya lebih suka menyebutnya minyak klentik,heeee) itupun berdasarkan pengalaman pribadi.

Kemudian yang menjadi pertanyaan adalah bagaimana cara membuatnya?

Sebelumnya sya dibuatkan langsung oleh mamah tapi tidak mengikutinya jadi sya tidak begitu paham bagaimana cara sebenarnya. Karena sebelumnya sempat terinspirasi membahas manfaat minyak kelapa itu berdasarkan pengalaman sendiri, akhirnya sya coba tanyakan sama mamah cara membuatnya yaitu :

- siapkan 1 buah kelapa dan usahakan yang sudah tua agar hasilnya juga maksimal, kemudian ambil dagingnya.

- Parut kelapa sampai habis, campur ampas kelapa hasil parutan tadi dengan sedikit air (satu gelas juga sudah cukup) agar tidak terlalu lama memasakny

- Uleni hingga menghasilkan santan kental dan buang ampasnya

- Kemudian masak santan tersebut hingga mendidih dan pakailah api sedang agar santan tidak pecah dan gosong nantinya

- Aduk terus santan sampai habis dan menghasilkan endapan-endapan berwarna kecoklatan

- Kristal-kristal cokelat atau kerak yang masih tertinggal dalam wajan itu disebut dengan tahi minyak atau BLONDHO

- Jika sudah dingin tuangkan minyak kelapa de dalam botol untuk disimpan

Selamat mencoba dan semoga bermanfaat ya deaaar ;)

Baca Juga : 

Tuesday, May 12, 2015

Manfaat minyak kelapa atau minyak klentik

Buah kelapa memang banyak sekali manfaatnya, dan hampir dari seluruh yang ada di pohon kelapa tidak ada yang terbuang sia-sia. Tapi yang saya mau bahas kali ini adalah buah kelapa (mungkin lain waktu baru bahas yang lain) heee.

Berawal dari sebuah cerita pribadi yang mungkin sebenernya banyak orang yang mengalaminya terutama ibu baru atau ibu muda yaitu lecet pada puting susu ketika awal menyusui (loh kok jadi nyambung kesitu yak :D), tenang guys itu baru awal cerita.
Akhir tahun 2012 lalu adalah moment terbesar dalam hidup sya ketika tepatnya Bulan Desember Tahun 2012 itu sya melahirkan putri pertama sya dengan penuh perjuangan (perjuangan yang tidak akan pernah sya lupakan sepanjang hidup sya karena itu adalah benar-benar perjuangan hidup dan mati, may be next time sya akan membagi ceritanya ya). 

Nah, awalnya adalah sebuah kebahagiaan ketika seorang ibu baru dapat langsung memberikan ASI ekslusive kepada babynya. Tapi dalam kebahagiaan itu mulai terselip rasa sedih dan sakit, karena proses pemberian ASInya kurang maksimal akibat puting susunya luka dan semakin dipaksain ngasih ASI malah semakin parah dan sakit ketika harus ngasih ASI.
Sudah banyak obat yang dicoba dari cream obat yang dianjurkan bidan sampai sering di kompres air hangat tapi lukanya tak kunjung sembuh :( malah pakai cream ribet karena kalau si baby mau nen harus kompres dulu. 

Dari seringnya ngobrol dan cerita ke tetangga, teman dan juga saudara tentang hal ini, akhirnya dapatlah sebuah rekomendasi yang menurut sya klasik yaitu coba sering-sering diolesin MINYAK KELAPA atau karena sya keturunan jawa jadi sya nyebutnya MINYAK KLENTIK :D. Kebetulan di rumah memang sya ditemani sama mamah setelah melahirkan, nah beliau juga ahli dalam membuat minyak klentik jadi dari pada pusing-pusing cari di apotek mamah berinisiatif buat sendiri (insyaalloh lain waktu sya info cara buatnya ya ;) ).

Taraaaa,...,jadilah sebotol kecil minyak kelapa, setiap abis mandi sya oleskan tuh ke puting susu dan tanpa perlu dikompres dulu pun bisa langsung ngasih ASI ke baby karena minyak kelapa itu alami dan aman jika terkonsumsi dibanding pakai cream oles atau obat yang lain. Yang amazing adalah setelah beberapa hari pemakaian teratur alhamdulillah lukanya sembuh dan puting juga jadi lentur.

Picture From : Metrotvnews


Nah, dari pengalaman pribadi inilah sya jadi tau bahwa sebenarnya Minyak Kelapa itu manfaatnya banyak sekali selain bisa sebagai minyak goreng :D , yaitu bisa menyembuhkan luka, bisa juga sebagai minyak rambut alami yang berfungsi untuk menyuburkan rambut, mudah disisir dan terlihat hitam berkilau. Pokoknya recomended banget deh buat BUSUI yang bermasalah dengan luka karena pertama kali menyusui dari pada pakai obat-obatan kimia. 

Semoga apa yang sya ceritakan kali ini bermanfaat ya dear ;)